Jajaran Rutan Larantuka Ikuti Program Gerbang Transisi Bersama Itjen Kemenkumham Secara Virtual

Larantuka – Karutan Larantuka, Andri Setiawan bersama jajaran hari ini (4/4/2024) didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Timur Jonson Siagian, S.H., M.H mengikuti kegiatan sharing motivation "Gerbang Transisi" bersama dengan Irjen Kemenkumham, Razilu. Kegiatan diikuti secara daring bertempat pada Aula Serba guna Rumah Tahanan Negara (Rutan) Larantuka.

Gerbang Transisi merupakan kronim dari "Bergerak Bangkitkan Kesadaran, Motivasi dan Inspirasi". Dimana program tersebut merupakan inovasi dari Inspektorat Jenderal Tahun 2023 yang terus digelorakan kepada seluruh jajaran Kemenkumham.

WhatsApp Image 2024 04 04 at 14.09.40

Dimana beberapa tujuan dari kegiatan ini adalah membangkitkan kesadaran peran strategis Kemenkumham, memberikan motivasi untuk berkontribusi secara kreatif dan dalam jangka Panjang untuk menekan atau mengurangi penyimpangan/pelanggaran.

Dalam acara tersebut Razilu mengingatkan seluruh jajaran mengenai Resolusi Kemenkumham Tahun 2023 yaitu Wujudkan Kementerian Hukum dan HAM yang Semakin PASTI dan BerAKHLAK dengan bekerja secara cepat, tepat, ikhlas dan hasilnya akuntabel.

WhatsApp Image 2024 04 04 at 14.09.41

"Untuk mewujudkan resolusi tersebut setiap pegawai harus memiliki Intelligence Quotient, Emotional Wuotient dan Spiritual Quotient yang tinggi" jelasnya.

Menutup Penguatannya Razilu mengingatkan Ada 10 pesan Irjen yang pada point 4 yakni patri rasa bangga, rendah hati, dan empati dalam memberikan pelayanan. Point 8 bersyukur dengan apa yang ada serta jalani hidup sederhana secara halal untuk mengundang ketenangan dan kebahagiaan serta pada pont 10 lakukan pengorbanan sejati dengan menaati setiap peraturan dan menghidarkan diri dari perbuatan tercela demi keagungan organisasi

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS IIB LARANTUKA
KANWIL KEMENKUMHAM NUSA TENGGARA TIMUR

Jl. Jendral Sudirman Nomor 50, Kel. Sarotari Timur, Kec.Larantuka, Kab. Flores Timur - Nusa Tenggara Timur
0001-0001

Email Kehumasan
407788.rutanlarantuka@gmail.com

Email Aduan
407788.rutanlarantuka@gmail.com

Hari ini101
Kemarin196
Minggu ini722
Bulan ini297
Total 174536

02-05-2024